Academic
Mengkhotbahkan Kristus dari Perjanjian Baru
Overview: Penulis yang pernah mendapat penghargaan ini, menghadirkan suatu pedoman penting mengenai mengkhotbahkan Kristus dari Perjanjian Lama. Ketika menganjurkan perlunya mengkhotbahkan Kristus dalam setiap khotbah dan berkhotbah secara teratur dari Perjanjian Lama, Penulis mengembangkan suatu metode kristosentris (metode yang berpusatkan Kristus) yang akan menolong para penkhotbah melakukan keduanya secara serempak. Buku ini menggabungkan prinsip-prinsip hermeneutik kontemporer dengan berbagai sarana praktis untuk khotbah alkitabiah yang efektif, yang menjadikannya suatu teks yang mendasar bagi para mahasiswa seminari dan pengkhotbah yang sudah mapan. Buku ini memiliki beberapa keunikan, di antaranya:
- menguraikan sejarah singkat mengenai mengkhotbahkan Kristus dari Perjanjian Lama, berdasarkan pengalaman bapa-bapa gereja sampai pada masa kini.
- mengembangkan suatu metode kristosentris kontemporer untuk memudahkan para pengkhotbah menafsirkan dan mengkhotbahkan teks-teks Perjanjian Lama
- memberikan anjuran bagaimana menggabungkan penafsiran historis literari dari perikop Perjanjian Lama dengan penafsiran kristosentris, sejarah penebusan dan kanonikal
- memperkenalkan tujuh cara mengkhotbahkan Kristus dari Perjanjian Lama berdasarkan sejarah penebusan, penggenapan janji, tipologi, analogi, tema-tema sejajar, acuan-acuan dari Perjanjian Baru, dan kontras
- menjelaskan dan mendemonstrasikan penggunaan sepuluh langkah homiletikal - hermeneutikal dari teks Perjanjian Mama sampai kepada khotbah kristiani.
- menawarkan sejumlah ide khotbah berdasarkan berbagai teks Perjanjian Lama.
Tidak tersedia versi lain