Academic
Kewiraan dalam Konsepsi dan Implementasi untuk Perguruan Tinggi
Outline: "Konsep Ketahanan Nasional yang dicanangkan bangsa Indonesia akan terwujud apabila mereka memanfaatkan segala sumber daya manusia dan sumber daya alam yang dikerahkan melalui Pembangunan Nasional secara komprehensif. Dikatakan demikian karena meliputi bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, serta pertahanan dan keamanan (Ipoleksosbudhankam) nasional demi kesejahteraan dan keamanan bangsanya. Pembangunan Nasional pada hakikatnya merupakan politik dan strategi nasional (Polstranas) dan konsepnya dituangkan dalam Garis-Garis Besar Haluan Negara dan dilaksanakan secara bertahap melalui Pelita demi Pelita. Demikianlah di antara uraian masalah yang tertuang dalam buku ini. Untuk dapat memahami lebih dalam, para pembaca disarankan mengkajinya dengan seksama, terutama para mahasiswa yang sedang mengambil program kewiraan. Buku ini berbeda dengan kewiraan lainnya karena susunannya berupa rangkuman lengkap berbentuk konsepsi dan implementasi. Dengan demikian, diharapkan para pembaca, terutama mahasiswa sebagai penerus perjuangan bangsa, dapat menjadi manusia pancasilais, tangguh dan kompeten dalam rangka memelihara persatuan dan kesatuan bangsa, serta siap bersaing dengan bangsa-bangsa lain pada taraf internasional.
Tidak tersedia versi lain